Rabu, 31 Agustus 2016

Trik wordpress

Sebagai pengguna WordPress, mungkin pernah suatu ketika kita melihat blog WordPress lain memiliki fitur tertentu yang keren atau justru fitur-fitur dasar hanya kita tidak tahu caranya. Misalkan “gimana cara nyisipin video YouTube di antara posting?” “gimana caranya posting lewat HP? kalau via e-mail gimana?” atau pertanyaan “apa aja sih kode smiley (emoticon) default di WP?” dan semacamnya.
Sebelum masuk ke bahasan selanjutnya, istilah ‘WordPress’ disini perlu diperjelas terlebih dahulu maknanya apakah WordPress sebagai sebuah blog hosting (sepertiBloggerMultiply) atau WordPress sebagai sebuah aplikasi web CMS (sepertiJoomlaDrupal). Untuk itu kita perlu membedakan “blog wordpress” yang akan kita oprek termasuk yang mana:
1. Blog pada WordPress.com
2. Blog selain di WordPress.com yang menggunakan WordPress sebagai CMS-nya
Mengapa perlu dibedakan? karena tips dan trik untuk blog-blog tipe pertama memiliki batasan-batasan yang tidak terdapat pada tipe kedua.
Back to topic.
Sedikit perkenalan, WordPress merupakan suatu aplikasi web CMS berbasiskan PHP-MySQL yang dibuat oleh Matt Mullenweg dan kawan-kawan yang tergabung dalam Automattic. Sementara itu sebuah kaidah logis mengatakan bahwasanya yang paling tahu baik seluk beluk suatu ciptaan adalah penciptanya. Maka petunjuk yang resmi dan bisa dijamin kebenarannya tentu adalah petunjuk yang dikeluarkan oleh pencipta dari ciptaan tersebut, dalam hal ini petunjuk berupa official support website. Dari itu kita dapat merujuk ke http://en.support.wordpress.com/ untuk blog-blog yang termasuk tipe pertama pada pembagian di atas,  sedangkan untuk blog-blog yang termasuk tipe kedua dapat melihat petunjuk resminya dihttp://codex.wordpress.org/Main_Page.
Selamat mengeksplore 1001++ fitur menarik dari sang pemenang The Overall Best Open Source CMS Award 2009 ini.😉
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Definition List

Unordered List

Support